Memandang Kekurangan

Tidak bisa dipungkiri bahwa setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Perpaduan antara kelebihan dan kekurangan tersebut yang menyebabkan kita menjadi unik, suatu yang berbeda.

Banyak dari kita, termasuk aku, terkadang terlalu mengkhawatirkan kekurangan-kekurangan yang kita miliki. Selalu berusaha bagaimana memperbaiki kekurangan-kekurangan tersebut hingga kita melupakan kelebihan-kelebihan yang kita punya. Boleh saja memperbaiki kekurangan, namun kita tidak boleh lupa untuk meningkatkan kelebihan-kelebihan kita. Jika terlalu berfokus memperbaiki kekurangan membuat kita terus merasa tidak percaya diri, sepertinya fokus terhadap kelebihan akan lebih menyenangkan. Today is a gift. Today is the first gift that we have.

Kita harus bahagia terhadap hadiah pertama kita, yaitu hari ini. Jadikan hadiah pertama tersebut menjadi jalan untuk menemukan hadiah-hadiah yang lain. Apakah kita rela menghabiskan hari-hari yang kita lalui hanya dengan meratapi kekurangan? untuk intropeksi diri, sangat boleh tapi setelah itu kita harus bangkit :) jangan terlalu lama.

By the way, dalam menanggapi kelebihan dan kekurangan yang kita miliki, kita bisa belajar dari "Carica". Beberapa orang mungkin pernah mendengar, melihat dan memakan oleh-oleh khas dieng ini. Carica adalah buah pepaya yang tumbuh didataran tinggi dieng. 
Jadi apa yang bisa kita pelajari dari carica?

Carica adalah sebutan untuk pepaya yang gagal sebenarnya. karena etika pepaya ditanam didaerah dieng, dia tidak bisa tumbuh sebesar pepaya-pepaya biasa. kecil-kecil dan mungkin tidak menarik untuk dimakan. sebut saja, itu kekurangan si pepaya. 

Namun, apa yang terjadi? kekurangan tersebutpun ternyata bisa menjadi sesuatu yang luar biasa. Dengan sudut pandang yang berbeda dalam memanfaatkan kekurangan tersebut, pepaya kecil itu kini menjadi primadona, yang biasa kita sebut "Carica". 

Carica menjadi oleh-oleh khas dieng yang tidak ada ditempat-tempat lain. Carica juga memberikan banyak manfaat bagi orang lain, petani, pengusaha dan para pecinta carica. Dan pastinya banyak orang-orang menjadi sugih karena carica ini. Sepanjang jalan di wonosobo pasti selalu terpampang manis, olahan-olahan carica tersebut. 

Oleh karena itu, ternyata kekurangan kita bisa juga menjadi kelebihan tergantung bagaimana kita menyikapinya, tergantung bagaimana kita memandangnya.

kekurangan yang kita miliki bila disikapi dengan penerimaan diri bisa jadi malah menjadi kelebihan kita seiring berjalanannya waktu dan seiring proses yang kita lakukan. 

Apapun kekurangan dan kelebihan yang kita miliki harus kita syukuri, karena itu adalah bagian dari kita. Bukankah ketika kita memaksimalkan kelebihan-kelebihan kita maka dengan sendirinya kekurangan yang kita miliki akan tertutupi?

Sambut harimu dengan senyum terbaik :)

Postingan populer dari blog ini

Putri Tineke

Selamat Pagi Jogja

Dari Yang di Tinggalkan